MOTIVASI UNTUK BERAMAL

“Hai anak Adam! Amalmu! Amalmu! Itulah darah dagingmu, Perhatikanlah dalam kondisi apa kau akan menemui Tuhanmu ?

Orang-orang yang bertakwa memiliki tanda-tanda istimewa:
Jujur dalam berkata.
Menepati janji.
Menyambung silaturahim.
Mengasihani kaum duafa.
Tidak tinggi hati.
Mencurahkan kebajikan.
Tidak berbangga diri kepada orang lain.
Berakhlak mulia.
Luwes.

Itulah beberapa hal yang dapat mendekatkan kepada Alah.

Hai anak Adam! Kau pasti akan melihat amalmuditimbang yang baik dan buruknya. Maka janganlah sekali-kali kau remehkan kebaikan sekecil apa pun. Karena keberadaannya menggembirakanmu kala kau melihatnya. Dan jangan pula kau remehkan keburukan sekecil apa pun. Karena keberadaannya menyedihkanmu kala kau melihatnya.

Mudah-mudahan Allah merahmati orang yang mencari rezeki halal, menggunakan secukupnya dan mempersembahkan kelebihannya untuk hari kemudian kala ia membutuhkannya.

Jauh, jauh sekali! Dunia telah pergi dengan suka dukanya. Tinggallah amal-amal membelenggu leher kalian. Kalian menggiring orang-orang, sedang waktu menggiring kalian. Orang-orang terbaik kalian sungguh telah didahulukan. Lalu apa yang masih kalian tunggu? Menyaksikan dengan mata kepala? Maka, seolah maut segera tiba.

Sungguh tak ada kitab setelah kitab kalian. Pun tak ada nabi setelah nabi kalian.

Hai anak Adam! Juallah duniamu dengan akhiratmu, niscaya kau beroleh keduanya. Dan jangan sekalikali kau menjual akhiratmu dengan duniamu, niscaya kau kehilangan kedianya “

(Al-Hasan Al- Basri)